Selasa, 31 Mei 2011

Ranggo, Maskot MSD11

Kenalan yuk!

Untuk MSD11 kali ini, Ranggo terpilih sebagai maskotnya menggantikan Pantheru yang telah menjadi maskot MSD10 lalu. Jauh berbeda memang. Kalau dulu panther digambarkan dari sosok hewan buas, kali ini maskot MSD digambarkan sebagai hewan semut dengan bentuknya yang kecil. Seperti apa sih si Ranggo ini? Yuk kita kenali lebih dekat.


Jangan terkecoh dengan bentuk tubuhnya yang kecil karena Ranggo adalah sosok semut pekerja keras, kreatif, produktif, serta memiliki rasa kebersamaan tinggi terhadap teman-temannya. Sesuai dengan MSD11 kali ini yang mengangkat tema One for All, Ranggo sebagai sosok semut dipilih karena hewan ini identik dengan kerja sama di antara mereka. Lihat saja bagaimana kawanan semut saling bergotong royong dan berkolaborasi mengangkut makanannya yang memiliki beban jauh lebih besar dibandingkan tubuh mereka.

Begitu pula dengan si semut Ranggo ini. Dengan semangat kerja kerasnya yang tinggi, ia begitu produktif dan kreatif. Selain itu, Ranggo pun sangat menjunjung tinggi semangat kebersamaan dan kerja sama dengan rekan-rekannya. Baginya, kompetisi dengan rekan-rekan satu grup ataupun dengan grup yang lain itu penting untuk memacu produktivitas. Namun demikian, nilai kebersamaan jauh lebih tinggi karena ia percaya kebersamaan akan memberikan hasil yang lebih optimal.

Kalau Anda ingin mengenal Ranggo lebih jauh, tunggu saja aksinya di MSD11 pada bulan Juli nanti

Tidak ada komentar:

Posting Komentar